Untuk itu, ungkap Pdt. Yaros Nugroho, atas nama seluruh umat Kristiani Asahan mengucapkan terima kasih atas saran dan pertemuan tersebut dengan harapan apa yang telah diagendakan dapat berjalan dengan keadaan aman dan baik.
Sementara itu, terkait pelaksanaan Perayaan Natal Oikumene se-Kabupaten Asahan, kepada Kapolres Asahan, Ketua Panitia Natal Oikumene yang juga anggota DPRD Kabupaten Asahan (Polman Simarmata) menyampaikan, Perayaan Natal Oikumene Asahan akan digelar Selasa 27 Desember 2022 di Gedung Olah Raga, Jalan Akasia Kisaran, Kelurahan Mekar Baru, Kecamatan Kota Kisaran Barat.
Namun sebelumnya, tutur Polman Simarmata lagi, sebelumnya yakni Senin 26 Desember 2022 di lokasi Perayaan Natal Oikumene tersebut, digelar Gladi Resik Perayaan Natal Oikumene se-Kabupaten Asahan.***