Satu Tahun Menilang dan Memeras Pengendara, Polantas Gadungan Ditangkap Polsek Deli Tua

oleh -673 views
oleh
Foto : Kanit Reskrim Polsek Delitua Iptu Irwanta Sembiring (Kaos Oranye) saat menggiring polantas gadungan bernama Darwin Antonius Sibarani (37) ke pos lantas Polsek Delitua, Selasa (3/5/2022).
banner 1000x300

Akhirnya, aksi polantas gadungan (Darwin Antonius Sibarani, red) yang diketahui sudah berlangsung selama sekira satu tahun itu tercium polisi yang selanjutnya polantas gadungan (Darwin Antonius Sibarani, red) diciduk polisi sungguhan.

Informasinya, tertangkapnya polantas gadungan itu berawal dari personel Pos Pam Simpang Pos melihat seorang pria yang mencurigakan sedang menginstal ponsel yang selanjutnya memanggil laki-laki yang dicurigai itu.

Saat diinterogasi, laki-laki yang diketahui bernama Darwin Antonius Sibarani (polantas gadungan, red) itu tidak dapat menunjukkan Kartu Tanda Anggota (KTA) Polri dan akhirnya mengaku bukan anggota Polri.

Namun dari pakaian seragam yang dipakainya dan sejumlah barang-barang yang ditemukan di dalam tasnya itu, Darwin Antonius Sibarani yang diduga polantas gadungan itu, langsung diciduk (ditangkap, red) dan diboyong ke Mapolsek Delitua bersama barang bukti.

Terkait itu, kepada wartawan, Kapolsek Delitua (Kompol Dedy Dharma) melalui Kanit Reskrim (Iptu Irwanta Sembiring) membenarkan penangkapan oknum polantas gadungan itu.

Menurut Kanit Reskrim Polsek Deli Tua itu, oknum polantas gadungan yang diketahui bernama Darwin Antonius Sibarani itu ditangkap dengan mengenakan seragam lengkap polantas plus rompi hijau.

Terkait penangkapan oknum polantas gadungan itu, Iptu Irwanta Sembiring mengungkapkan, penangkapan itu berawal dari kecurigaan polisi melihat Darwin Antonius Sibarani yang saat itu mengenakan seragam lengkap polantas plus rompi hijau yang selanjutnya memeriksa tas yang dibawanya (Darwin Antonius Sibarani, red) dan menemukan belasan STNK milik pengendara.

banner 1000x200 banner 950x300 banner 1000x300 banner 1000x300
Bagikan ke :