Diduga “Ada Udang Dibalik Batu”,  Pembangunan Irigasi di Desa Pagar Merbau II, “Undang” Pertanyaan

oleh -994 views
oleh
Diduga Ada Udang Dibalik Batu,  Pembangunan Irigasi di Desa Pagar Merbau II, Undang Pertanyaan
Diduga Ada Udang Dibalik Batu,  Pembangunan Irigasi di Desa Pagar Merbau II, Undang Pertanyaan
banner 1000x200

SATYA BHAKTI ONLINE – DELI SERDANG |

Pekerjaan peningkatan irigasi sungai Ular di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang, diduga “ada udang di balik batu”.

Demikian diungkapkan beberapa warga Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang menyikapi pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular yang kini dikerjakan di desanya itu.

Baru-baru ini, kepada Satya Bhakti Online, warga mengaku, pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular yang kini dikerjakan di desanya itu, mengundang banyak pertanyaan dan kecurigaan memperkaya diri sendiri atau kelompok.

Untuk itu, kepada Aparat Penegak Hukum (APH) beberapa warga yang ditemui Satya Bhakti Online meminta untuk tidak “tutup mata dan telinga” melihat, mendengar dan memperhatikan di balik pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular yang kini dikerjakan di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang.

Untuk diketahui, beberapa warga menuturkan, bila diperhatikan papan pengumuman atau plank proyek atas pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular yang kini dikerjakan di desa tersebut, tertulis “Pelaksana P3A Sumber Mulyo” yang artinya pelaksana pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang itu, adalah P3A Sumber Mulyo.

Namun, pada kenyataannya, wadah Kelompok Perkumpulan Petani Pemakai Air dengan nama Sumber Mulyo yang disingkat dengan P3A  Sumber Mulyo itu, dinilai dimanfaatkan para oknum yang diduga untuk memperkaya diri sendiri atau kelompok.

Menanggapi itu, saat ditemui Satya Bhakti Online, Rabu 22 Juni 2022, dengan mengaku Ketua P3A “Sumber Mulyo”, Heri Supriadi Syahputra mengaku, dirinya selaku Ketua dan Pendiri  P3A “Sumber Mulyo” tidak mengetahui pelaksana atas pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang itu, adalah P3A Sumber Mulyo.

Dalam hal ini, Ketua dan Pendiri  P3A “Sumber Mulyo” itu mengaku dirinya merasa heran dan menimbulkan banyak pertanyaan, “ada apa dibalik dari  pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang itu.

“Kenapa pelaksana atas pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang itu, adalah P3A Sumber Mulyo. Sedangkan saya selaku Ketua dan Pendiri P3A “Sumber Mulyo”, tidak mengetahui hal tersebut,” ungkap Heri Supriadi Syahputra.

“Ada apa?”, Heri Supriadi Syahputra dengan nada tanya.

Herannya lagi, ungkap Heri Supriadi Syahputra, dikabarkan, Ketua P3A “Sumber Mulyo” yang dimaksud pada papan pengumuman atau plank proyek atas pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular yang kini dikerjakan di desa tersebut, tertulis “Pelaksana P3A Sumber Mulyo” itu, bukan dirinya (Heri Supriadi Syahputra, red).

Untuk itu, selaku Ketua dan Pendiri P3A “Sumber Mulyo” yang sah berdasarkan aturan dan peraturan, Heri Supriadi Syahputra meminta kepada APH untuk mengusut di balik dari pelaksanaan pekerjaan peningkatan irigasi Sungai Ular di Desa Pagar Merbau II, Kecamatan Pagar Merbau, Kabupaten Deli Serdang itu. [RED]

Editor/Publish : Antonius Sitanggang

 

Renungan :

“Meminta maaf tidaklah sesulit seperti hidup dengan perasaan bersalah.”

banner 950x300 banner 950x300
Bagikan ke :