Bahas Penanganan Masalah Tahanan, Kapolres Sergai Gelar Rakor CSJ Dengan Instansi Terkait

oleh -321 views
oleh
banner 1000x200

SATYA BHAKTI ONLINE – SERGAI | Guna mendiskusikan dan membahas  terkait penangan tahanan agar menjadi menjadi lebih baik, Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Robin Simatupang SH, MHum menggelar rapat koordinasi (rakor) Crime Justice System (CJS) bersama instansi terkait di wilayah hukum Polres Sergai.

Dari hasil rakor tersebut, disimpulkan agar meningkatkan kerjasama yang baik antar setiap instansi hukum di wilayah hukum Kabupaten Sergai.

Selanjutnya, rakor CJS diakhiri dengan foto bersama.

Terkait itu, Rabu (7/4/21) bertempat di Aula Patria Tama Polres Sergai, Kapolres AKBP Robin Simatupang menuturkan, sinergitas aparat penegak hukum bertujuan guna mewujudkan penegakan hukum yang Presisi.

Menurut Kapolres AKBP Robin Simatupang, Polri, Kejaksaan, Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Lapas, dan BPN adalah lembaga hukum negara yang menangani perkara di NKRI.

Dalam hal ini, Kapolres AKBP Robin Simatupang menuturkan, saat ini tahanan menjadi masalah yang serius yang salah satunya yakni ruang tahanan terbatas dengan jumlah tahanan cukup membludak.

Karena itu, guna tercipta inovasi yang baik, Kapolres AKBP Robin Simatupang mengajak seluruh instansi yang terkait mendiskusikan setiap permasalahan yang dihadapi.

Sementara itu, Kasi Pidum Kajari Serdang Bedagai, Jenda Silaban  berharap, rakor CJS akan memunculkan gagasan baru dalam penanganan kasus tindak pidana.

“Mudah mudahan kebijakan Lapas kedepannya dapat mempermudah kita untuk mengirim para tahanan ke lapas,” ujar Jenda Silaban.

Sedangkan, Wakil Ketua Pengadilan Negeri (PN) Sei Rampah, Zulfikar Saragih mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian karena telah membuat rakor CJS bersama instansi terkait.

Menurut Zulfikar Saragih, rakor tersebut sangat berguna untuk penanganan tindak pidana di Kabupaten Sergai.

“Dalam proses sidang sangat diperlukan kehadiran polisi. Tugas polisi saat ini sangat banyak dan kami berterimakasih karena polisi semakin berbenah kejenjang yang lebih baik,” ungkap Zulfikar Saragih.

Untuk diketahui, hadir saat rakor CJS itu, Wakil Ketua PN Sei Rampah, (Zulfikar Saragih), Kajari Sei Rampah yang diwakili Kasi Pidum, (Jenda Silaban), Kasi Binadik Tebing Tinggi, (Leonardo Panjaitan, SH), Kabag Hukum Pemkab Serdang Bedagai (Basyaruddin), Kabid Yankes RSU Sulaiman (HT. Musafe, M.Kes), Kalapas Lubuk Pakam yang diwakili  Kasubsi Registrasi Lubuk Pakam, (Dodi Ginting, A.Md, IP, SH).

Selain itu, Kasat Intelkam Polres Sergai, (AKP L.B Sihombing SH), Kasat Narkoba (AKP H. Manullang SH), Kasat Reskrim (Iptu Deny Indrawan SIK, MM), Kasat Tahti, (Iptu T. Hutagalung) dan para Kanit Idik serta penyidik Sat Reskrim Polres Sergai. (SB20/ARS)

Editor/Publish : Antonius Sitanggang

banner 950x300 banner 950x300
Bagikan ke :