Ketua LSM RCW Batu Bara Angkat Bicara
SATYA BHAKTI ONLINE | BATUBARA –
Heran, Kantor Bupati Batu Bara yang baru selesai dibangun sekira akhir 2023 lalu itu,kini sudah rusak.
Padahal, dana senilai hingga Rp. 54 miliar lebih dari APBD Batu Bara sudah terkuras untukmendanai pembangunan Kantor Bupati Batu Bara itu.
Terkait itu, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Republik Corruption Watch (RCW) Batu Bara (Surya Dharma Samosir) mengaku sangat menyayangkan kondisi Kantor Bupati Batu Bara yang kini sudah rusak itu.
Saat itu, Senin 26 Maret 2024, kepada jurnalis SATYA BHAKTI ONLINE, Ketua LSM RCW Batu Bara yang akrab disapa Samosir itu mengungkapkan, pembangunan Kantor Bupati Batu Bara yang selesai dikerjakan sekira akhir 2023 lalu itu terkesan seperti tidak sesuai spesifikasi bangunan.
Padahal, ungkap Katua LSM Batu Bara itu, dana senilai Rp. 54 milyar lebih dari APBD Batu Bara sudah terkuras untuk membiayai pembangun Kantor Bupati Batu Bara itu.
Ironisnya, ungkap ungkap Katua LSM Batu Bara itu lagi, hingga kini Maret 2024, pembangun Kantor Bupati Batu Bara yang baru selesai dibangun sekira akhir 2023 lalu itu, mulai rusak di sana – sini.
Dikarenakan hasil bangunan yang pengerjaannya terkesan tidak sesuai Rencana Anggaran Biaya (RAB) itu, Samosir berharap, sebaiknya Pejabat (Pj) Bupati Batu Bara (Nizhamul) tidak melakukan sisa pembayaran kepada pelaksana pembangunan yakni PT. Tureloto Batu Indah (TBI).