Tanpa Calon Incumbent, Nazarianti Tinggalkan ‘Kursi’ BPD dan Duduk Di ‘Kursi Empuk’ Sebagai Kades Tanjung Morawa-B Periode 2022-2028

oleh -720 views
oleh
Nazarianti, Kades Tanjung Morawa-B Periode 2022-2028
banner 1000x200
  • Masyarakat Tuntut Kinerja Nazarianti Sebagai Kades Tanjung Morawa-B

Satyabhaktionline.com | DELI SERDANG – Akhirnya, anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Tanjung Morawa-B itu, kini menjabat Kapala Desa (Kades) Tanjung Morawa-B.

Foto : Nazarianti, Kades Tanjung Morawa-B Periode 2022-2028

Ia adalah Nazarianti, seorang dari 304 Kepala Desa yang dilantik Bupati Deli Serdang, Jumat (20/5) di Alun-alun Pemkab Deli Lubuk Pakam itu.

Seperti diketahui, tanpa diikuti Jefri Hamdani, SHI yang saat itu menjabat Kades Tanjung Morawa-B sebagai calon incumbent,

Nazarianti bersama 4 peserta lainnya berjibaku merebut ‘kursi empuk’ Kades Tanjung Morawa-B pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang digelar Senin (18/4) lalu.

Selain Nazarianti itu, seorang anggota BPD Tanjung Morawa-B lainnya yakni Hairul Sitompul juga ikut berjibaku merebut ‘empuk’nya ‘kursi’ Kades Tanjung Morawa-B itu.

Tidak hanya itu saja, seorang Kepala Dusun (Kadus) yakni Muhammad Irsyat Sugandhi yang saat itu menjabat Kadus 3, Desa Tanjung Morawa-B tidak mau ketinggalan dan ikut serta berjibaku merebut ‘empuk’nya ‘kursi’ Kades Tanjung Morawa-B itu.

Foto : Peserta Calon Kades Tanjung Morawa-B pada Pilkades 2022 di Deli Serdang

Adapun saat Pilkades tersebut, dengan meninggalkan jabatannya yang saat itu sebagai sebagai anggota BPD Tanjung Morawa-B,  Nazarianti ikut sebagai peserta calon Kades Tanjung Morawa dengan nomor urut 1.

Sedangkan, Hairul Sitompul juga harus meninggalkan jabatannya yang saat itu juga menjabat anggota BPD Tanjung Morawa-B untuk ikut sebagai calon Kades dengan nomor urut 3.

Sementara itu, Muhammad Irsyat Sugandhi yang ikut sebagai calon Kades Tanjung Morawa-B dengan nomor urut 5 itu, juga harus meninggalkan jabatannya yang saat itu sebagai Kadus 3 Desa Tanjung Morawa-B dengan status cuti.

Selanjutnya, paserta calon Kades Tanjung Morawa-B yang juga ikut pada Pilkades tersebut yakni, Rahmad dengan nomor utur 2 dan Tengku Muhajirin dengan nomor urut 4.

Hasilnya, tanpa diikuti Jefri Hamdani, SHI yang saat itu menjabat Kades Tanjung Morawa-B sebagai calon incumbent pada Pilkades tersebut, akhirnya peserta calon kades bernomor urut 1 itu, berhasil sebagai pemenang dalam Pilkades yang selanjutnya berhak ‘duduk’ di ‘kursi empuk’ yang ditinggalkan Jefri Hamdani, SHI sebagai Kades Tanjung Morawa-B.

  • Masyarakat Tuntut Kinerja Nazarianti Sebagai Kades Tanjung Morawa-B

Jefri Hamdani saat menjabat Kepala Desa Tanjung Morawa-B

Untuk diketahui, Jefri Hamdani, SHI yang kini beranjak dari kursi Kades Tanjung Morawa itu, diinformasikan masih meninggalkan beberapa permasalahan masyarakat hingga di akhir masa jabatannya sebagai Kades Tanjung Morawa-B.

Dalam hal ini, beberapa warga, khususnya warga Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tamora-B, Kecamatan Tamora, Kabupaten Deli Serdang menilai, Jefri Hamdani “mandul” menjalankan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) nya selaku pejabat Kades Tamora–B.

Selain itu, terkait pengelolaan Anggaran Dana Desa (ADD), tupoksi Jefri Hamdani selaku pejabat Kades Tamora–B dan selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dalam pengelolaan ADD di Desa Tamora -B, juga mengundang tanda tanya bagi warga Tanjung Morawa-B.

Dalam hal ini, dengan tanda tanya besar, secara khusus, warga Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tamora-B, Kecamatan Tamora, Kabupaten Deli Serdang mengungkapkan tidak merasakan dampak kinerja Jefri Hamdani sepanjang menjabat Kepala Desa Tanjung Morawa-B dan selaku KPA dalam mengelola ADD di Desa Tanjung Morawa-B.

Padahal, dalam melaksananakan kewenangan dan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) nya sebagai Kades Tanjung Morawa-B guna mengelola dana Anggaran Dana Desa (ADD) senilai Rp.1 milyar lebih itu, Jefri Hamdani, SHI dibantu para Kepala Dusun (Kadus) yang salah satunya Muhammad Irsyat Sugandhi sebagai Kadus 3, Desa Tanjung Morawa-B.

Selain dibantu oleh para Kadus, Jefri Hamdani, SHI dalam melaksananakan kewenangan dan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) nya sebagai Kades Tanjung Morawa-B juga diawasi perwakilan masyarakat yang tergabung dalam BPD Desa Tanjung Morawa-B yang salah satunya, Nazarianti dan Hoirul Sitompul.

Kini, masyarakat Tanjung Morawa-B, khususnya warga Dusun 3 Desa Tanjung Morawa-B berharap banyak kepada Nazarianti yang kini menjabat Kades Tanjung Morawa-B menggantikan Jefri Hamdani, SHI.

Dalam hal ini, bila sebelumnya sebagai anggota BPD Tanjung Morawa-B tidak dapat berbuat banyak dalam penyelesaian permasalahan masyarakat Tanjung Morawa-B, maka setelah terpilih dan dilantik sebagai Kades Tanjung Morawa-B, masyarakat Tanjung Morawa-B, khususnya warga Dusun 3 Desa Tanjung Morawa-B meminta agar Nazarianti yang kini menjabat Kades Tanjung Morawa-B segera berbuat banyak dan bertindak dengan mengutamakan penyelesaian permasalahan masyarakat yang ditinggalkan Jefri Hamdani, SHI saat menjabat Kades Tanjung Morawa-B.

Seperti diketahui dan juga diketahui Nazarianti, banjir yang dalam hal ini salah satu permasalahan yang hingga kini manjadi ketakutan masyarakat Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tanjung Morawa B, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, apabila hujan turun dan jalanpun menjadi berlumpur setelah hujan mereda dan berhenti.

Selain itu, permasalahan kondisi jalan lingkungan, khususnya jalan lingkungan di Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tanjung Morawa B, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara yang dalam hal ini penataan jalannya masih tidak tertata.

Terkait kondisi jalan lingkungan, warga mengungkapkan, kini kondisi jalan lingkungan yang ada di Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tanjung Morawa-B, Kabupaten Deli Serdang, sudah rusak parah dan sudah sangat rawan bagi keselamatan warga yang melintasi jalan tersebut.

Tidak hanya itu saja, atas tindakan seorang oknum warga yang pernah mengklaim sebahagian jalan miliknya dengan menutup jalan lingkunganwarga dengan bambu, warga  juga menuntut luasan (panjang dan lebar, red) jalan lingkungan yang ada di Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tanjung Morawa-B, Kabupaten Deli Serdang.

Dalam hal ini, warga mengungkapkan, dahulunya lebar jalan lingkungan warga itu diperkirakan selebar 3 meter.

“Tapi, kini lebar jalan lingkungan warga itu diperkirakan kurang dari 2 meter,” ungkap beberpa warga kepada awak media ini.

Untuk itu, warga Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tanjung Morawa-B, Kabupaten Deli Serdang menuntut tupoksi Nazarianti yang kini terpilih dan dilantik sebagai Kades Tamora-B itu, untuk segera bertindak dalam penyelesaian dan legalitas jalan lingkungan yang ada di Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tanjung Morawa-B, Kabupaten Deli Serdang.

Mengakhiri penuturan dan tuntutan masyarakat Tanjung Morawa-B, khususnya warga Jalan Karya Dharma, Gang Romantis, Dusun 3, Desa Tamora-B, Kecamatan Tamora, Kabupaten Deli Serdang itu, masyarakat berharap dapat merasakan dampak yang baik dari kinerja Nazarianti yang kini terpilih dan dilantik sebagai Kades Tanjung Morawa-B. [TIM-RED]

Editor/Publish : Antonius Sitanggang

 

Renungan :

“Komunikasi dari hati merupakan ungkapan kasih yang berharga.”

banner 950x300 banner 950x300
Bagikan ke :