Antisipasi Kemacetan, Personil Polsek Airjoman Atur Arus Lalin

oleh -388 views
oleh
banner 1000x200
  • Kapolsek Airjoman, “Turun Tangan”

SATYA BHAKTI ONLINE.COM [Asahan] – Kemacetan yang kerap sekali terjadi di wilayah hukumnya, membuat Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan) langsung “turun tangan” mengatur arus lalu lintas (lalin) di sekitar Pajak Kebun Sayur, Kelurahan Binjai Serbangan, Kecamatan Airjoman, Kabupaten Asahan.

Saat itu, Sabtu (5/3) di lokasi kemacetan, kepada awak media, Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan) menuturkan, kegiataan pengaturan arus lalin itu merupakan tugas rutin para personil Polsek Air Joman.

“Kita (Polsek Air Joman, red),  setiap pagi hari mengatur lalulintas di sekitar Pajak Kebun Sayur, Kelurahan Binjai Serbangan,” ungkap Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan).

Menurut Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan), setiap pagi, arus lalin di jalan sekitar Pajak Kebun Sayur itu, pasti macet.

“Kemacetan arus lalin itu terjadi, dinilai karena tingkat kesadaran pedagang yang kurang,” ungkap Kapolsek Air Joman itu.

Parahnya lagi, ungkap Kapolsek Air Joman itu, para pedagang maupun konsumen yang suka-suka memarkirkan kendaraannya membuat kemacetan arus lalin semakin parah.

Guna mengantisipasi kemacetan arus lalin itu, Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan) mengungkapkan, mereka (Polsek Air Joman, red) hadir untuk mengatur lalulintas.

Terkait apara pedagang yang berjualan dibahu jalan, Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan) menuturkan, semua itu menjadi tugas personil Satpol PP sebagai aparat penegak Perda.

Selanjutnya, terkait antisipasi kemacetan arus lalin, kepada seluruh masyarakat pengguna jalan, Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan) mengharapkan agar dapat membantu para petugas dalam tugas mengatur arus lalin.

Pada kesempatan itu, kepada para pedagang, konsumen maupun pemakai jalan, Kapolsek Air Joman (Iptu M Pakpahan) menghimbau agar selalu memakai masker,dan patuhi Prokes, karena pandemic covid-19, belum usai dan masih ada. [SBO-83/ATP]

Editor/Publish : Antonius Sitanggang

 

Renungan :

“Diperlukan keberanian untuk menempatkan iman di suatu tempat.”

banner 950x300 banner 950x300
Bagikan ke :