SATYA BHAKTI ONLINE | MEDAN – Merupakan langkah awal memastikan kesiapan pengamanan dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H di wilayah Sumatera Utara (Sumut), Kepolisian Daerah (Polda) Sumut gelar apel pasukan “Operasi Ketupat Toba 2025”.
Demikian terungkap saat Kapolda Sumut (Irjen. Pol. Whisnu Hermawan Februanto) memimpin apel gelar pasukan “Operasi Ketupat Toba 2025 yang digelar di Lapangan KS Tubun Mapolda Sumut, Jumat (20/3/2025) yang dihadiri oleh berbagai unsur pimpinan daerah, pejabat TNI, Polri, instansi terkait, tokoh agama, tokoh pemuda, dan tokoh masyarakat.
Dalam sambutannya mewakili Kapolri, Kapolda Sumut (Irjen. Pol. Whisnu Hermawan Februanto) menuturkan kegiatan apel gelar pasukan tersebut merupakan wujud komitmen polri untuk memastikan kesiapan personel, sarana, dan prasarana, serta memperkuat sinergi dengan seluruh pemangku kepentingan terkait.
“Apel gelar pasukan ini menjadi momentum penting dalam memastikan kesiapan seluruh personel dan sarana prasarana. Selain itu, juga untuk memperkuat sinergi dengan seluruh stakeholder guna menciptakan situasi yang aman, tertib, dan lancar selama arus mudik dan perayaan Idul Fitri 1446 H,” ungkap Kapolda Sumut itu.
Berdasarkan survei Kemenhub RI, ungkap Kpolda Sumut itu lagi, potensi pergerakan masyarakat selama libur lebaran tahun ini diperkirakan mencapai 52% dari total penduduk Indonesia atau sekitar 146,48 juta orang.
Menurut Kapolda Sumut, puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 28 hingga 30 Maret 2025 dan sementara puncak arus balik akan berlangsung pada 5 hingga 7 April 2025.