Apa Itu Rudapaksa? Polrestabes Medan Tangkap Dan Tahan Terduga Pelaku Rudakpaksa

oleh -527 views
oleh
Polrestabes Medan Tangkap Dan Tahan Terduga Pelaku Rudakpaksa
Polrestabes Medan Tangkap Dan Tahan Terduga Pelaku Rudakpaksa
banner 950x300
  • Terduga Pelaku Rudakpaksa Terancam Pasal Berlapis

 

SATYA BHAKTI ONLINE [MEDAN] –

Belakangan ini, tidak sedikit media yang diketahui menggunakan istilah rudapaksa daripada perkosa.

Terkait itu, Jumat 20 Oktober 2023, kepada jurnalis Satya Bhakti Online, Sultoni Hasibuan, SH, seorang praktisi hukum mengungkapkan, istilah rudapaksa lebih identik dengan makna kekerasan.

Menurut praktisi hukum yang juga merupakan Penasehat Hukum di Media Satya Bhakti Online itu, istilah rudapaksa digunakan dalam bidang kedokteran dan berkembang menjadi bermakna trauma.

Sementara itu, dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), Sultoni Hasibuan memaparkan, istilah rudapaksa tersebut mengalami perubahan hingga 3 kali yakni,

  1. Pada Edisi Pertama (1988), rudapaksa berkelas sebagai kata nomina dengan arti ‘perbuatan yang dilakukan dengan paksa’.
  2. Pada Edisi Kedua (1991), definisi rudapaksa berubah menjadi ‘kekerasan; kekejaman’ dengan keterangan etimologi dari bahasa Jawa.
  3. Pada Edisi Ketiga (2001), dalam KBBI daring diketahui, definisi rudapaksa kembali berubah menjadi paksa atau perkosa.

Atas dasar itu, Sultoni Hasibuan menilai, mungkin hal tersebut yang menjadi landasan mengapa banyak media sekarang memilih menggunakan kata “rudapaksa” daripada “perkosa” dalam memberitakan terkait satu kejahatan seksual.

Seperti diketahui, kini, terduga pelaku rudapaksa terhadap salah seorang mahasiswi itu diciduk personil Polrestabes Medan.

Selanjutnya, Polrestabes Medan melalui personil Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polrestabes Medan menahan terduga pelaku rudapaksa itu yang diketahui bernama Robi Hari Agus (24).

Terkait itu, Kamis 19 Oktober 2023, Kapolrestabes Medan (Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH, SIK) melalui Kasat Reskrim Polrestabes Medan (Kompol Teuku Fathir Mustafa SIK MH) mengungkapkan, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya itu, terduga pelaku rudapaksa tersebut dikenakan dan terancam pasal berlapis.

Menurut Kasat Reskrim Polrestabes Medan (Kompol Teuku Fathir Mustafa), atas perbuatannya itu, terduga pelaku (Robi Hari Agus, red) dikenakan pasal tentang pencurian dengan kekerasan serta pasal 285 KUHPidana dan pasal 6 huruf c tentang tindak pidana kekerasan seksual dengan ancaman pidana 12 tahun.

Terkait korban, mantan Kasat Reskrim Polres Deliserdang itu menuturkan, korban saat ini masih dalam perawatan dan tim khusus yang dibentuk Bapak Kapolrestabes Medan.

Selain itu, ungkap Kompol Teuku Fathir Mustafa, Tim yang dalam hal ini Unit PPA Polrestabes Medan bersama sama dengan Dinas UPT Provinsi Sumatera Utara dan Tim Psikolog dari Polda Sumut juga akan melaksanakan Trauma Healing kepada korban.

Sedangkan terkait kasus, Kasat Reskrim Polrestabes Medan itu menuturkan, kejadian tersebut terjadi dirumah kos yang  berada di Jalan Padang Golf daerah Pancur Batu yang berawal korban baru pulang kuliah dan posisi tersangka (Robi Hari Agus, red) saat itu sudah berada di dalam kamar kos.

Dalam hal ini, dari hasil pemeriksaan petugas, Kasat Reskrim Polrestabes Medan itu memaparkan, tersangka (Robi Hari Agus, red) diketahui merupakan pemilik dari rumah kos dan pengguna narkotika jenis sabu.

Masih dari hasil pemeriksaan petugas, Kasat Reskrim Polrestabes Medan itu mengungkapkan, sehari sebelum melakukan tindak pidana tersebut, tersangka (Robi Hari Agus, red) diketahui menggunakan narkotika jenis sabu. [red]

Editor/Publish : Antonius Sitanggang

 

Renungan :

“Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus.”

banner 950x300 banner 950x300
Bagikan ke :