-
Letih berkendaraan, istirahat di rest area atau posko pelayanan Polda Sumut
Satyabhaktionline.com | MEDAN – Selama 7 hari Operasi (Ops.) Ketupat Toba 2022, jumlah kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum (wilkum) Polda Sumut menurun drastis.

Demikian diungkapkan Kabid Humas Polda Sumut (Kombes Pol. Hadi Wahyudi), Kamis, (05/05) yang dalam hal ini menuturkan, Direktorat Lalu Lintas Polda Sumut mencatat selama 7 hari Operasi Ketupat Toba 2022, kejadian kecelakaan lalu lintas di Sumut turun sangat drastis.
Walaupun begitu, juru bicara Polda Sumut itu menuturkan, masyarakat yang bepergian maupun mudik pada libur Idul Fitri 1443 H harus selalu waspada dan berhati-hati saat berkendaraan untuk mencegah kecelakaan lali lintas.